Berhati Mulia, Pemuda Ini Berikan Uang Yang Diberikan Kapolres Pematangsiantar ke Panti Asuhan
PEMATANGSIANTAR - Kapolres Pematangsiantar AKBP Heribertus Ompusunggu memberikan piagam penghargaan kepada Jaka Satria (18), pemuda yang berhasil menggagalkan percobaan bunuh diri yang sempat viral di media sosial, Rabu (6/2) kemarin.
Tak hanya mendapat piagam penghargaan, Satria pun mendapat uang sebesar Rp 500.000.
"Dikasih piagam sama uang 500 ribu. Kapolres juga berpesan kepada saya agar selalu berbuat baik, selalu menolong dan tidak sombong," ujarnya kepada Tagar News, Kamis (7/2).
Si bungsu dari delapan bersaudara ini mengungkapkan niat tulusnya untuk memberikan ke panti asuhan yang ada di Siantar.
"Nanti uang yang kudapat ini mau kukasih ke panti asuhan bang. Karena sudah janji dari kemarin. Takut ada utang di akhirat, kalau aku gak kasih uang ini," ucap Satria yang sekarang dijuluki Pahlawan Siantar.
Satria mengungkapkan, awalnya ia dijemput salah seorang polisi dari rumahnya karena mendapat undangan dari Kapolres.
"Dijemput aku dari rumah, bang. Kata pak polisinya ada undangan dari Kapolres untuk bertemu di kantornya. Setelah itu kami berangkat menemui Pak Kapolres," katanya.
Seperti diketahui, Satria yang sehari-hari bekerja sebagai penjual batagor, berhasil menarik simpati masyarakat Kota Siantar juga dari luar kota.
Ia berhasil menggagalkan upaya percobaan bunuh diri yang dilakukan Alex Simanjuntak dengan melibatkan kedua anaknya. Satria mengaku bahagia karena telah menyelamatkan tiga nyawa sekaligus.
Video detik-detik ia menggagalkan upaya bunuh diri tersebut viral di media sosial dan bahkan trending di berbagai media.
Post a Comment