Header Ads


 

Oknum Anggota DPRD Simalungun Marah-Marah di Dinas Kependudukan


SIMALUNGUN - Salah satu oknum DPRD Simalungun berinisal AJ terlihat marah-marah dan membanting berkas di meja pegawai Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Simalungun.


Informasi yang diperoleh media ini, Senin (26/6/2021), AJ yang merupakan anggota komisi I DPRD Simalungun tersebut emosi saat permintaannya kurang direspon oleh pegawai Disduk. Adapun alasan pegawai Disduk tersebut masih sibuk melayani ratusan masyarakat yang sudah mengantri.


Bahkan, informasi selanjutnya yang ditampung media ini menyebutkan kedatangan oknum DPRD itu bukanlah mengurus dokumen dirinya melainkan milik warga.


Salah satu pegawai Dinas Pendudukan Simalungun yang namanya tidak mau dipublis membenarkan adanya kejadian tersebut.


"Benar bang, tadi ada anggota DPRD marah-marah," sebutnya.


Belum diketahui pasti, apa alasan oknum DPRD tersebut marah dan emosi di kantor pelayanan Disduk Simalungun.


Dan hingga berita ini diunggah, media ini belum mengkonfirmasi kepada yang bersangkutan (AJ-red) dan Kepala Dinas Kependudukan Simalungun.



Dani R

Comments
0 Comments

Tidak ada komentar